KHAS - JOGJA

Makanan,Minuman, Batik,Pakaian,Souvenir,Kereto Rojo, Prajurit Kraton,Kesenian,Wisata,Lagu Jowo,Musik Barat,Musik Indonesia

Kamis, 21 Oktober 2010

EMPING GARUT

Photobucket
Bahan :
Pembuatan emping garut diawali dengan pemilihan umbi garut yang baik.Biasanya dengan memilih umbi garut yang berdiameter 2-3 cm. Proses selanjutnya adalah pengupasan dan pencucian umbi garut. umbi yang sudah dikupas kulitnya dan dicuci kemudian dipotong-potong dengan ketebalan sekitar 1 cm.
Proses Pembuatan :
Langkah selanjutnya adalah dengan merebus irisan garut dan dengan menambahkan bumbu 1,5% garam dan 2% bawang putih. proses perebusan ini memakan waktu antara 30-45 menit. setelah masak rebusan garut kemudian ditiriskan. Proses selanjutnya adalah mencetak dengan cara memipihkan diatas lembaran plastik seperti pada pembuatan emping melinjo.proses terakhir adalah proses pengeringan dengan menggunakan sinar matahari. setelah kering emping garut dikemas dan siap untuk dipasarkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar